Kedua kelurahan yang mengutus bibit bibit muda atlit tenis meja untuk bertanding terlihat sangat luar biasa, pukulan dan smash silih berganti dari atlit atlit cilik tersebut mengundang decak kagum penonton pada laga tenis meja perwakilan kelurahan yang ada di kota Pematangsiantar.
Kordinator cabang olah raga tenis meja di turnamen akbar gala desa Ali Samosir mengatakan, pertandingan tenis meja diikuti 8 kelurahan yakni kelurahan Bane, Nagahuta, Pardomuan, Marihat Jaya, Bahkapul Sumber Jaya, Bantan, Naga pitu dan Sukadame. Acara Berlangsung selama 2 hari mulai tanggal 13 dan 14 September 2017,
untuk kategori ganda putra, peraih juara I adalah kelurahan Bahkapul, juara II Bane dan Juara III Marihat jaya, kategori ganda putri, peraih juara I adalah kelurahan Bane dan juara II kelurahan Bntan.
Peraih juara I cabang olah raga tenis meja tunggal putra adalah kelurahan Bane, juara II Marihat Jaya dan Juara III Sumber Jaya, sedang untuk Tunggal Putri Juara I Marihat Jaya, Juara II Bane, Juara III Naga Huta.
Wasit dalam pertandingan dari persatuan tenis meja (PTM) KNPI Siantar Club seperti Timoteus Panjaitan, Boby Siregar, Naomi Samosir, tampak hadir dalam pengurus KONI Benni Sibarani dan para panitia turnamen akbarn Gala desa lainnya. (Hum)