Tim dari sekolah Taman Siswa Pematangsiantar, Selasa (8/8) berhasil meraih juara pertama dalam lomba “ Modern Dance Competition” yang berlangsung di Lapangan sekolah Methodist, Jalan Pane, Pematangsiantar. Mdern dance competition merupakan rangkaian lomba yang digelar dalam Methodist Cup 2017. Kemenangan tim dari Taman Siswa ini disusul kemudian oleh tim One G Kalam Kudus Pematangsiantar sebagai juara 2, dan selanjutnya Wings Bee Crew dari SMK YPT Tebing Tinggi di posisi juara tiga.
Ada delapan tim yang mengikuti kompetisi ini masing-masing, VIP dari SMA Methodist, One G dari Kalam Kudus, Wings Bee Crew dari YPT tebing Tinggi, Lum Box, SMP Bintang Timur, SMA Tamansiswa, dan Black Army dari SMP Methodist. Kompetisi berlansung dengan fair play serta menghadirkan dewan juri yang independen dari Medan. Tiga orag juri yakni Mr. Hasan Lim. Mr. Januar dan Ms. Fenny. Ketiga juri memberikan penilaian dengan melihat dari 5 kategori , kekompakan, power, kostum, ekspresi dan koreografi.
Ditemui di lapangan Methodist Cup 2017, Hasan Lim menjelaskan semua tim sudah menampilkan ferform yang baik, namun masing masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Berdasarkan penilaian atas lima kategori tadilah selanjutnya diakumulasikan dan menghasilkan juara. Pemenang kompetisi ini direncanakan akan tampil pada acara puncak Methodist Cup 2017 nantinya.
Selain Modern Dance Competition, Methodist CUP 2017 ini juga akan diisi dengan perloambaan modeling dan tari budaya. Hari ini juga Turnamen basket antar pelajar SMA ini sudah memasuki tahap babak penyisihan. Kali ini SMA Methodist berhadapan dengan SMA N 2 Pematangsiantar. Sejumlah stand kuliner dan lainnya juga masih meramaikan kegiatan ini. (Vay)
Discussion about this post